
Kegiatan Bimbingan Teknis Peningkatan Kapabilitas Perangkat Desa se- Kecamatan…
Pada Hari Rabu tanggal 16 November 2022 bertempat di RM Laras Jalan Raya Slogohimo – Ponorogo, Camat Slogohimo Agus Pramono, S.STP, M.Hum didampingi Sekretaris Kecamatan Slogohimo Ir. Haryadi, M.Si, Kasi Tapem Padmiyati, S.IP dan Kasi PPM Kecamatan Slogohimo Bambang Utaryo, S.IP menghadiri sekaligus Membuka Kegiatan Bimbingan Teknis Peningkatan Kapabilitas Perangkat Desa se- Kecamatan Slogohimo Tahun Anggaran 2022.
Hadir dalam Kegiatan Bimtek tersebut :
Para Kepala Desa, Sekretaris Desa, Kaur Keuangan, Kaur Umum dan Perencanaan Se-Kecamatan Slogohimo.
Dalam Penyampaiannya Panitia Penyelenggara, Ketua Paguyuban Kepala Desa Kecamatan Slogohimo Lamino, S.Sos berharap kegiatan ini dapat meningkatkan Kapasitas Aparatur Desa di wilayah Kecamatan Slogohimo.
Kegiatan ini diselenggarakan dari Anggaran APBDes 15 Desa di Kecamatan Slogohimo. Adapun Peserta yang mengikuti Bimbingan Teknis tersebut berjumlah + 60 Peserta.
Sementara Camat Slogohimo menyampaikan agar kegiatan bisa diikuti sampai akhir, bermanfaat dan dapat berkontribusi dalam meningkatkan Kapabilitas seluruh Perangkat Desa khususnya di wilayah Kecamatan Slogohimo. Kegiatan secara resmi dibuka oleh Camat Slogohimo Agus Pramono, S.STP, M.Hum.
Sebagai Narasumber dalam Kegiatan Bimtek :
1. Kepala Bidang Pemerintahan Desa Dinas PMD Kab.Wonogiri Zyqma Idatya Fitha S.STP, M.Si,
2. Dinas Kearsipan Kabupaten Wonogiri
3. Inspektorat Kabupaten Wonogiri
4. Tenaga Ahli (TA) Pemberdayaan Masyarakat Kabupaten Wonogiri
Kegiatan dilaksanakan dari pukul 09.00 WIB s.d 16.00 WIB.